Cara Melindungi Website Dari Hacker Yang Bisa Anda Lakukan!

Di dalam perjalanan bisnis di dunia internet, website jualan atau semacamnya wajib ditingkatkan keamanannya. Tujuannya untuk melindungi website dari hacker. Karena bila tidak terlindungi, risiko peretasan akan membuat Anda begitu kecewa.

Tidak mau mengalaminya, sudah semestinya jika Anda menerapkan langkah antisipasi. Bagaimana cara melakukannya? Mari temukan jawabannya setelah mengenali ciri dari website yang sedang diretas berikut ini.

Ciri Website Di Hack

Sebelum mengulasnya, jika Anda memerlukan sebuah website bisnis untuk jualan online yang SEO, Anda bisa membuatnya dengan jasa pembuatan website. Memanfaatkan keterampilan orang yang ahli jauh lebih baik. Alasannya ialah sudah memahami bagaimana cara membuatnya, sekaligus bagaimana menyettingnya agar tampilannya bagus dan mudah dikenali oleh mesin pencari.

Ciri Website Di Hack

Setelah website berjalan beberapa tahun dan bisnis online meningkat, situs ini biasanya rawan terhadap serangan hacker. Sudah banyak kasus yang dialami oleh pemilik situs. Website yang terserang peretas ini bisa dikenali dengan beberapa cara.

Cara pertama ialah dengan login di wordpress. Ketika Anda login dengan username dan password dengan benar, tetapi Anda tidak bisa memasukinya. Padahal, Anda tidak merubahnya sama sekali.

Cara kedua ialah dengan mengunjungi halaman situs dari perangkat lain. Ketika memasukinya, Anda akan melihat beberapa praktik yang sebenarnya tidak Anda pasang sebelumnya.

Di antaranya adalah terdapatnya pop up yang tidak pernah Anda gunakan. Selain itu, ada beberapa kata acak pada bagian atas ataupun bawah situs. Kemudian, ada juga beberapa link yang mengarahkan pengunjung ke situs spam.

Sementara cara yang ketiga ialah dengan mengetikan situs di halaman google. Caranya adalah dengan mengetikannya di kolom halaman. Cobalah perhatikan di bagian url situs yang ditampilkan pada halaman pencarian. Jika teretas, Google akan memberikan label bahwa situs sedang dihack dan deskripsi situs akan berubah sendiri.

Cara Melindungi Website Dari Serangan Hacker

Situs yang teretas akan sangat merugikan. Biasanya, hacker menyukai website pemerintah. Yakni website yang mana memberikan keuntungan dalam pengambilan informasi dari data pengunjung.

Cara Melindungi Website Dari Serangan Hacker

Meskipun begitu, situs Anda juga tidak luput dari perhatiannya. Apalagi jika situs sudah ramai kunjungan dan dipandang sangat menguntungkan. Oleh karenanya, Anda sangat disarankan untuk melindungi website dari hacker. Bagaimana caranya?

  1. Lindungi dengan SSL

SSL merupakan sertifikat keamanan yang menandai bahwa situs memiliki kredibilitas tinggi. Sertifikat ini memungkinkan pemilik situs untuk melakukan pengiriman informasi website ke dalam database. Secara tidak langsung, ini bisa membuat peretas kesulitan dalam mengambilnya.

  1. Update Software

WordPress sebagai induk dari situs Anda menyediakan berbagai pembaharuan. Begitu juga dengan template ataupun plugin. Pembaharuan dilakukan oleh pengembang untuk meningkatkan keamanannya.

Pembaharuan dilakukan dengan memperhatikan berbagai kemajuan teknologi. Pemilik situs yang mendapati pembaharuan di dashboard disarankan untuk melakukannya. Tujuannya untuk meningkatkan keamanan sehingga website tidak mudah diretas.

Update ini biasanya dilakukan secara berkala. Misalnya bila Anda pernah membuatnya pada layanan jasa pembuatan website seo, pastikan Anda selalu memeriksa pembaharuan dalam situs. Jika tersedia update, segeralah untuk melakukannya.

  1. Manfaatkan Provider Cloud Hosting Terpercaya

Cloud hosting dipercaya memberikan keamanan tinggi bagi setiap website. Performanya juga sangat menawan. Hal ini akan mendukung pada kemajuan bisnis online Anda.

Yang perlu Anda cermati ialah siapa yang menyediakan layanan ini. Faktanya, cukup banyak provider yang bermunculan. Anda hanya perlu melihat rekam jejaknya seperti melihat penilaian dari pengguna jasanya.

Kesimpulannya, melindungi website dari hacker masih bisa dilakukan. Asalkan Anda teliti, Anda bisa mengamankannya sehingga tujuan Anda dalam mengembangkan bisnis di internet segera tercapai.